Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Ticker

6/recent/ticker-posts

PERTEMUAN IBU-IBU PKK DESA LEGOK DAN KADER KESEHATAN.


Pasuruan, Pojok Kiri.
Membangun kedisiplinan masyarakat pedesaan serta menerapkan protokol kesehatan bukan hal yang mudah, harus melakukan Sosialisasi dan edukasi yang tepat, dengan keterlibatan banyak pihak diperlukan supaya sebaran COVID-19 tidak meluas, menurut keterangan dari dinas kesehatan yang ditugaskan di Desa Legok Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) bekerjasama untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat yang tergabung dalam ibu-ibu PKK yang di pimpin langsung oleh Ny Waroh S.pd. istri dari Kades Nursalam S.E. karena menurutnya ibu-ibu memiliki peran penting dalam mencegah penularan COVID-19. Baik dalam lingkup keluarga hingga tetangga dan pedesaan Kamis, 25/3/21. Di kantor Desa Legok.

Guna mengoptimalkan peran kader PKK, Ny Waroh S.pd.  mengatakan "Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jatim. Hingga kecamatan tidak bosan-bosan memberikan sosialisasi yang meneruskan atau himbauan dari ibu Camat yang baru Ny H Ghony, agar supaya selalu mengingatkan kepada warganya, pentingnya peran ibu-ibu dalam rumah tanggah, yang tidak lain bisa menjaga dan menghimbau kepada anggota keluarga dalam menjaga kesehatan, Ny Waroh S.pd. juga menyampaikan kepada tim penggerak PKK Desa legok, mendukung sepenuhnya program Bu Camat yang baru, mengajak seluruh kader PKK Desa Legok agar supaya setelah lebaran tetap melaksanakan Alhidayah dengan mematuhi protokol kesehatan." Begitu ungkap Ny Waroh kepada Media Pojok Kiri.

Sebelum acara dimulai temu ibu-ibu PKK dan kader kesehatan tidak lupa menyanyikan lagu mars PKK, serta Pancasila, dan dilanjutkan dengan pemaparan 10 pokok penting dalam program PKK, yang di sampaikan oleh Ny Waroh S.pd. "10 pokok tersebut di antaranya, 1. Penghayatan dan Pengamalan Pancasila, 2. Gotong Royong, 3. Pangan, 4. sandang, 5. Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga, 6. Pendidikan dan Ketrampilan, 7. Kesehatan, 8. Pengembangan Kehidupan Berkoperasi, 9. Kelestarian Lingkungan Hidup, 10. Perencanaan Sehat." Imbuhnya.

Kades Nursalam S.E. juga memberikan sambutan kepada Ibu-ibu PKK, dalam sambutannya "Agar seluruh masyarakat desa Legok mematuhi protokol kesehatan menjelang pengajian umum yang dilaksanakan pada Tanggal, 2 April 2021. Dan tidak tanggung-tanggung Kades Nursalam menghadirkan Kiyai besar di antanya 1, kyai Kera Sakti yang ke 2 Tidak asing lagi Kiyai Anwar Zahid. Sebagai Mauidhotul Hasanah, semoga hari tersebut tidak hujan, acara berjalan lancar, tanpa ada kendala sesuatu yang berarti. Yuk warga/ masyarakat Legok Hadiir.....dalam acara tersebut untuk menambah ilmu dan ketaqwaan kita kepada Alloh Swt. (Ony).