Arif Effendi "Nahkoda" Baru Desa Sumbersuko Purwosari




Pasuruan. Pojok Kiri
Arif Effendi "Nahkoda" (Kades) baru Desa Sumbersuko, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan dalam gelaran Pilkades 2023. Selasa (10/10/2023).

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Sumbersuko sudah rampung. Arif Effendi unggul dari 4 Calon Kepala Desa.

Pria yang berdomisili di dusun paling ujung, tepatnya Dusun Beji Geneng, Desa Sumbersuko memperoleh 1.302 (Seribu Tiga Ratus Dua) suara.

Peringkat kedua di raih nomor urut 3, H. Susilo dengan memperoleh 1.024 (Seribu Dua Puluh Empat) suara. Lalu peringkat berikutnya di susul Kuswanto mendapat 916 (Sembilan Ratus Enam Belas) suara.

Sedangkan peringkat ke 4 dan 5 di raih Nawi dengan 107 (Seratus Tujuh) suara dan Suwono mendapat 57 (Lima Puluh Tujuh) suara.


Hadir dalam Pilkades Sumbersuko Danramil 0819/21 Purwosari Kapten Czi Mukrab beserta jajaran. Kapolsek Purwosari AKP Hudi Supriyanto beserta jajaran. Camat Purwosari Munib Triatmoko beserta jajaran. Anggota Polres Pasuruan dan Satpol PP Kabupaten Pasuruan juga lainnya.

Dalam sambutannya, Kepala Desa (Kades) terpilih Arif Effendi mengucapkan puji syukur dan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sumbersuko, yang sudah mempercayai dirinya untuk "Menahkodai" Desa Sumbersuko.

"Mari membangun Desa Sumbersuko lebih baik dan lebih baik lagi. Saya mohon koordinasi dan kerjasama kepada semuanya," kata Arif Effendi.

Tidak lupa "Nahkoda" baru mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut menyukseskan Pilkades Sumbersuko 2023.

Sementara itu salah satu warga mengucapkan selamat dan sukses buat "Nahkoda" terpilih Desa Sumbersuko. Ia berharap, kedepan sang "Nahkoda" agar mengutamakan kepentingan masyarakat.

"Semoga kades terpilih amanah dalam menjalankan roda pemerintahan desa sumbersuko," ucap warga yang di amini warga lainnya.

Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Sumbersuko 2023 berjalan dengan damai dan tertib. (Mif/YS).