Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Ticker

6/recent/ticker-posts

KPU Kabupaten Pasuruan terima bendera Kirab Pemilu 2024


Bendera partai politik peserta Pemilu 2024 yang dibawa oleh mobil Kirab Pemilu di kantor KPU Kabupaten Pasuruan.(FII)

Pasuruan, Pojok Kiri
Semarak Pemilihan Umum (Pemilu) kian terasa ketika Serah Terima Bendera Kirab, hari ini selasa tanggal 23 mei 2023 rombongan KPU Kota Probolinggo menyerahkan bendera kirab Pemilu 2024 kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan  di Kantornya Jl. Sudarsono No. 01 Pogar - Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan.

Ketua KPU Kabupaten Pasuruan, Zainul Faizin usai menerima bendera mengatakan, Kirab Pemilu tahun 2024 merupakan agenda sosialisasi kepada seluruh masyarakat yang ada di daerah tersebut.

"Setelah menerima Bendera Kirab Pemilu Tahun 2024 dari KPU kota Probolinggo, selanjutnya kami akan upayakan bergerak ke 21 kecamatan,” ujar Ketua KPU Faizin.

Menurut Faizin bendera kirab tersebut sebelumnya di mulai dari Kalimantan Utara menuju balik Papan, selanjutnya menuju Kalimantan timur, dan baru masuk Jawa Timur  diterima oleh KPU provinsi Jawa Timur, dan langsung di serahka ke KPU kota Surabaya selama 7 hari, " hari ini Selasa (23/5/2023) kami menerima limpahan bendera kirab untuk kami lanjutkan selama seminggu juga untuk kami kirab di wilayah kabupaten Pasuruan. " Terangnya.

Dalam kirab tersebut KPU akan mengenalkan partai politik peserta pemilu tahun 2024, " inilah bendera ataupun partai politik yang kemudian akan ikut pada proses pelaksanaan Pemilu serentak 2024, terus kami  mengajak masyarakat menggunakan hak suaranya di tanggal 14 Februari 2024. Dengan cara sebar brosur di perempatan dan juga ada kegiatan - kegiatan seperti kafridai di Pandaan, sosialisasi dengan komunitas nelayan di Lekok, dan juga ketemu dengan komunitas suku Tengger. "Ucap Faizin.

Ia menjelaskan, ada 18 partai politik yang sudah ditetapkan dan akan berkompetisi pada pelaksanaan Pemilu serentak pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 nanti.

"Jadi itu agenda daripada proses pelaksanaan Kirab Pemilu yang kami lakukan hari ini kita kirab di Bangil saja, besok mulai Bangil, Beji, Gempol. Besok lagi ke Purwosari, Wonorejo, keraton. Intinya 21 kecamatan akan kita lewati dalam kurun waktu satu Minggu. " Tambahnya.

Faizin mengatakan, melalui proses pelaksanaan kegiatan Kirab Pemilu, pihaknya ingin menyampaikan bahwa, kirab bendera Pemilu 2024 sebagai ajang sosialisasi untuk menyampaikan ada beberapa partai politik yang akan bertarung pada Pemilu serentak pada 14 Februari 2024. 

Sekaligus bertujuan untuk menyosialisasikan bahwa pemilu layaknya musyawarah besar rakyat Indonesia yang sudah seharusnya dijadikan sebagai sarana integritas bangsa, bukan sebagai sarana perpecahan.

"Pemilu itu sebagai pemersatu bangsa. Dalam proses pelaksanaan Pemilu ketika ada perbedaan pilihan, maka tentu itu tidak bisa kita jadikan sebagai perpecahan, ini kita jadikan sebagai pemersatu dan tentu hasilnya bisa di terima oleh seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Pasuruan," jelas dia.


Di tempat yang sama  sebelum memberangkatkan kirab bendera partai politik,  Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Pasuruan  mendeklarasikan komitmen pemilu sebagai sarana integrasi bangsa. Pembacaan deklarasi tersebut diikuti oleh beberapa partai politik peserta pemilu dan pemangku kepentingan terkait.

Pembacaan deklarasi tersebut dipimpin langsung oleh Ketua KPU,  Faizin yang diikuti oleh beberapa partai politik peserta pemilu dan pemangku kepentingan terkait yang hadir dan jajaran KPU se-Kabupayen Pasuruan.(FII/Yus).