Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Ticker

6/recent/ticker-posts

Penambahan Kantor Desa Winong Harapkan Peningkatan Pelayanan Publik




Pasuruan, Pojok Kiri
Dalam rangka melengkapi sarana dan prasarana sekaligus untuk meningkatkan pelayanan Publik kepada masyarakat, pemdes Winong , Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Rabo ( 07/04/2022). Selesai Proses pengerjaan Penambahan kantor desa yang dilakukan secara swakelola dengan melibatkan masyarakat setempat.

Proses pembangunan penambahan kantor desa Winong dengan dana BKK Kabupaten Pasuruan. Desa Winong mendapat Bantuan Keuangan Kabupaten (BKK) dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) tahun anggaran 2021. Dana sebesar Rp 200 juta tersebut dipergunakan untuk  pembangunan penambahan kantor desa yang dinilai gedung yang lama sudah tidak layak dan membahayakan penggunanya.

Pelaksanaan pembangunan kantor balai desa ini ditangani langsung oleh pihak Pemdes Winong selaku penerima program bantuan dengan melibatkan unsur masyarakat. Dalam pengerjaannya juga langsung di awasi oleh pendamping desa dan Kepala Desa Winong, Suyanto sendiri. Tenaga kerja juga melibatkan warga Desa Winong yang mempunyai skill di bidang bangunan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat desa sesuai keahliannya masing-masing (Swakelola).

Hasilnya sungguh sangat memuaskan dan menggembirakan, dari segi kekokohan gedung, penataan ruang kantor, semuanya sesuai harapan.


Sambil berbincang -bincang santai di teras Gedung kantor desa yang baru selesai dibangun kades Winong Suyanto menyampaikan kepada Pojok Kiri. " Pembangunan tambahan kantor desa Winong, sumber dana Bantuan Keuangan Kabupaten Rp 200juta ini adalah amanah,  mumpung saya masih menjabat kepala desa benar-benar saya pergunakan untuk pembangunan gedung kantor,  tujuannya untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dengan suasana balai desa yang nyaman diharapkan pelayanan masyarakat akan berjalan dengan lebih baik. "Ucapnya.

Dengan dibangunnya Penambahan kantor Desa, kedepan seluruh perangkat dan lembaga juga yang lainnya, akan memiliki ruang kerja masing-masing yang representatif. Sehingga diharapakan akan mampu untuk mendedikasikan diri lebih baik lagi, termasuk dapat pula mendongkrak semangat kerja dengan dukungan sarana dan prasarana yang memadai.

"Mudah-mudahan dengan ruang kerja yang aman dan nyaman mampu menghasilkan ide dan gagasan untuk kemajuan desa kedepan. Karena seiring dengan perkembangan jaman, seluruh perangkat desa dituntut untuk mampu bekerja profesional sesuai tupoksi dan mampu meningkatkan kompetensinya, sebagai pelayan masyarakat yang notabene harus siap selama 24 jam. Jadi sarana dan prasarananya sebagai penunjang dalam bekerja, secara bertahap juga harus dapat dipenuhi," tuturnya.




Untuk itu, pihak Pemdes Winong  terus berupaya maksimal agar dapat mewujudkan semuanya, termasuk berbagai sektor pembangunan dan pemberdayaan masyarakat, ketahanan pangan yang juga menjadi skala prioritas era covid 19.

"Seluruh program akan berjalan dengan baik dibutuhkan pula kerjasama yang baik dengan seluruh pihak, lembaga elemen dan masyarakat. Alhamdulilah semuanya terjalin dengan baik, seiring dan sejalan. Itu semuanya bertujuan untuk kemajuan dan kesejahteraan bersama," pungkas Yanto. (Fii)