Pasuruan, Pojok Kiri
Bunda Paud diharapkan dapat bertanggung jawab terhadap perkembangan anak usia dini dan dapat memastikan pelayanan anak usia dini oleh lembaga paud di wilayah masing-masing. Bunda PAUD merupakan sebuah profesi sukarela, yang dilandasi dengan rasa cinta dan kasih sayang, sehingga menjadi lokomotif untuk mendorong segenap elemen dalam masyarakat.
Hal ini disampaikan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Pasuruan, Hj. Lulis Irsyad Yusuf, SE yang juga istri Bupati Pasuruan saat melakukan kunjungan di Paud "Alif" dan SDN Carat 1, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Selasa(2/11/2021) beserta Pokja Bunda Paud Kabupaten Pasuruan dan Bunda Paud Desa se-kecamatan Gempol.
Tujuan utama Kunjungan Lulis Irsyad adalah ingin melihat secara dekat keberadaan anak-anak PAUD, guru dan sarana prasarana yang dimiliki.
Pada kesempatan itu Bunda PAUD berpesan agar Bunda PAUD desa, Bunda PAUD kecamatan dapat menjadi motivator, serta menyarankan agar tetap semangat dan tetap saling koordinasi dengan Pokja PAUD kabupaten.
Usai kunjungan Bunda PAUD Hj. Lulis Irsyad Yusuf, dihari yang sama juga Menghadiri Penyerahan "Bantuan Beasiswa Pendidikan Siswa Miskin" yang ditempatkan di Balai Desa Watukosek.
Sebanyak 50 siswa berprestasi menerima bantuan. Mulai dari tingkat Sekolah Dasar, Hingga Sekolah Menengah Atas.
Pada kesempatan tersebut Kades Watukosek, mengatakan bahwa dukungan pendidikan bagi siswa miskin yang sudah di programkan oleh pemerintah desa. Salah satu yang di prioritaskan adalah pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi yang kurang mampu mulai tingkat dasar, menengah dan menengah atas.
Sementara itu, Disela pidatonya Ny. Lulis sapaannya menampakkan keramahannya dengan berbincang dengan beberapa siswa siswi yang menerima bantuan.
"Saya terima kasih kepada Bapak Kades Watukosek yang memberikan bantuan kepada warganya, sehingga anak anak tersebut bisa melanjutkan pendidikannya, lebih giat belajar lagi dan memberikan spirit atau dorongan kepada siswa siswi yang belum mendapatkan beasiswa dan semoga bantuan tersebut bermanfaat bagi siswa dan semoga agenda ini bisa berkelanjutan, "Ujar Lulis Irsyad.
Turut hadir pada Rangkaian acara kunjungan Ibu Hj. lulus Irsyad Yusuf dan Nanik Asnawati Istri Wabub adalah Camat Taufiqul Ghoni, AKD Gempol, Kader PKK dan Bunda PAUD sekecamataan Gempol serta tamu undangan.(Fii/Tom)