Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Ticker

6/recent/ticker-posts

Polsek Beji Tutup Jalan Berlubang dengan Sirtu




Pasuruan,pojok kiri. Sejumlah anggota Polsek Beji menambal jalan berlubang di ruas Talun, Desa Gununggangsir, Kecamatan Beji kemarin (15/4). Penambalan jalan itu dilakukan, dengan menggunakan sirtu.

Langkah kedaruratan tersebut dilakukan untuk menghindari kecelakaan. Kanitlantas Polsek Beji, Iptu Gede Sukaana menyampaikan, lubang jalan di ruas jalan Talun, Gununggangsir, Kecamatan Beji, membahayakan pengendara. Terutama, kendaraan roda dua.

Karena, bisa memicu kecelakaan bila dibiarkan menganga. “Untuk mencegah terjadinya kecelakaan, makanya kami melakukan penutupan lubang jalan,” ungkap Gede saat mendampingi Kapolsek Beji, Kompol Akhmad.

Penambalan jalan ini merupakan rangkaian operasi keselamatan semeru 2021. Dengan penambalan jalan tersebut, diharapkan bisa menjaga keselamatan dan kelancaran pengguna jalan di jalan raya setempat.




Ia menambahkan, penanganan darurat itu ditujukan, untuk mengurangi resiko jalan berbahaya. Sambil menunggu perbaikan dari instansi terkait. “Jadi, sambil menunggu perbaikan jalan dari pihak terkait, sementara kami lakukan penanganan darurat. yakni dengan menguruk jalan rusak dengan sirtu,” timpalnya. (yus)